Harajuku
Bagi para pecinta Jepang seertinya belum lengkap perjalanan kita ke Jepang kalau belum ke daerah Harajuku. Yap, Harajuku yang tempatnya penuh dengan remaja-remaja dengan gaya-gaya unik mereka. Harajuku adalah sebutan populer untuk kawasan di sekitar Stasiun JR Harajuku, Distrik Shibuya, Tokyo. Kawasan ini terkenal sebagai tempat anak-anak muda berkumpul. Harajuku bukan sebutan resmi untuk nama tempat, dan tidak dicantumkan sewaktu menulis alamat. Sebenarnya ada apa sih di Harajuku?. Buat para pecinta Jepang, tempat ini bisa dikatakan menjadi surga tersendiri. Di Harajuku, para remaja banyak yang bercostum a la "anime" atau kartun Jepang. Mereka disebut "Cosplayer". Di kawasan ini kita bisa berpakaian semau kita. Menjelajahi lemari kita sendiri, mencari pakaian teraneh yang kita punya dan yang lebih menyenangkannya lagi, kita tidak akan dipandang aneh oleh para penunjug lain. Hal tersebut sudah menjadi keseharian para remaja di sana. Lalu ada suatu tempat bernama Takeshita Dori.
Takeshita Dori Merupakan tempat yang paling ramai di Harajuku, karena dijalan ini banyak sekali toko-toko yang berjualan pakaian, pernak-pernik, kosmetik, makanan dan lain-lain. Sebenarnya tempat inilah yang merupakan jantung dari Harajuku, karena jalan Takeshita ini sendiri jauh lebih ramai daripada jalan yang bernama Harajuku itu sendiri. Jadi jangan kaget kalau seandainya pada akhir pekan anda datang kemari dan ternyata harus berdesak-desakan melewati jalanan ini yang panjangnya hanya sekitar 500 meter saja. Pada umumnya harga-harga barang yang dijual disini relatif cukup murah bagi anak muda Jepang, karena ada beberapa toko yang menjual tas atau sepatu hanya dengan seharga 1000 yen ataupun baju dibawah 1000 yen. Disini juga bisa ditemui Daisho, toko dengan satu harga yaitu 100 yen. Selain itu jangan lupa untuk mencoba bermacam-macam pilihan Crepes dengan aneka pilihan rasa.
Lalu ada Omotesando. Omotesando juga merupakan salah satu tempat berbelanja yang cukup terkenal di Jepang, Louis Vuitton, Chanel, Prada, dan brand lain tersedia di Omotesando. Bagi para wisatawan yang mencari oleh-oleh bisa mengunjungi Oriental Bazaar karena disini banyak tersedia barang pecah belah yang artistik, aksesoris, baju, yukata dan juga kimono. Ada juga Kiddy Land yang menjual barang-barang menarik untuk anak-anak dan juga orang dewasa mulai dari produk Disney, hingga robot-robot lucu dan barang-barang hobi lainnya.
Harajuku cocok untuk anak muda yang ingin menjelajahi style mereka. Sebenarnya Harajuku itu sendiri dikelilingi oleh tempat perbelanjaan dan sedikit tempat wisata tetapi bagi mereka pecinta Jepang, pasti Harajuku merupakan salah satu destinasi utama mereka. Ada satu sensasi sendiri jika kita berjalan sepanjang Harajuku dengan menggunakan costum bersama para cosplayer lain. Membuat pertemanan baru sekaligus berwisata dan mendapat pengalaman baru yang unik mungkin saja bisa kita dapatkan di Harajuku ini.
Referensi:
http://id.wikipedia.org/wiki/Harajuku
http://arie-ae.blogspot.com/2012/04/objek-wisata-di-tokyo-harajuku.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar